Gamis, Kaftan, dan Abaya... Ini Bedanya


wish.com

Gamis, Kaftan dan Abaya dalah salah satu jenis fashion hijab kekinian. Modelnya sederhana dan praktis, namun tidak membuat penggunanya terlihat out of the date. Ketiga jenis pakaian ini memiliki ciri yang khas, longgar dan tidak terlalu membentuk tubuh.

Para hijabers menyukai ketiga busana ini untuk bergaya casual ataupun formal. Sekilas, dari segi inovasi desain ketiga busana ini memiliki kesamaan. Namun tetap ada perbedaannya, nih. Seringkali perbedaan itu tidak terlalu diketahui oleh banyak orang. Bahkan serentak tetap disebut “gamis”, meski modelnya berbeda-beda.

Gamis

bukalapak.com

Gamis didesain dengan sedikit menyerupai bentuk tubuh, tetapi tetap longgar. Tidak terlalu lebar dan cenderung memiliki model yang lurus. Namun tetap memperlihatkan lekuk pinggang meski tidak ketat.

Namun seiring dengan perkembangan mode, gamis mengalami banyak inovasi. Model gamis saat ini sudah banyak ditambah dengan manik-manik, detail, dan dipadukan dengan model hijab modern.

Rupanya gamis juga tidak hanya dipakai oleh umat muslim saja, tetapi juga banyak dipakai untuk merayakan acara keagamaan, acara keluarga, sampai acara pernikahan.


Kaftan

silk kaftan dress/ kuwait.ounass.com

Kaftan merupakan salah satu busana tunik yang dulunya dipakai pada jaman Kerajaan Persia Kuno. Busana ini memiliki bentuk yang longgar dengan tidak memiliki potongan lengan.

Pada awal kemunculannya, karfan berbentuk kotak dan tidak memiliki hiasan dan detail apapun. Seiring berkembangan jaman, busana ini tetap diminati dan mengalami banyak inovasi yang beragam.

Selain berbentuk kotak, saat ini ada pupa kaftan yang dirancang memiliki efek kerut atau draperi, serta siluet pada bagian pinggang. Biasanya berbahan sifon, silk, atau katun, dengan bagian lengan melebar.

Kaftan banyak diminati tidak hanya oleh kaum perempuan muslim saja. Secara umum, kaftan cocok dipakai untuk menghadiri acara-acara formal atau dirancang seperti model dress. Saat ini juga sudah banyak kaftan yang dihiasi beragam aksesoris, manik-manik, detail, dan motif yang bisa membuat model busana ini terlihat berkelas.

Abaya

abayabuth.com

Busana yang satu ini sangat khas Timur Tengah banget. Banyak juga yang menyebut Abaya sebagai Gamis Arab.  Pada dasarnya, abaya merupakan sejenis gaun jubah seperti yang digunakna oleh wanita-wanita Timur Tengah termasuk Semenanjung Arab dan Afrika Utara.

Abaya memiliki model simple dengan bentuk melebar dan nyaman dipakai sebagai busana muslim, karena lekuk tubuh tidak akan terlihat jika memakai Abaya.

Abaya memang sangat mirip dengan kaftan. Perbedannya ada pada corak dan bagian lengannya. Kaftan memiliki desain lengan melebar dan coraknya juga lebih banyak daripada abaya. Mengingat abaya cenderung memiliki corak dan warna yang simple.

Abaya juga semakin dimodifikasi hingga menjadi busana hijab modern yang cocok untuk menghadiri acara formal. Bahan yang digunakan untuk Abaya juga beragam sesuai selera pemakai, mulai dari satin, brokat, sutera, dan ada juga yang berbahan kaos.

Selain itu, Abaya juga sering ditambah dengan manik-manik, layer, atau bordir untuk mempercantik.

Bagaimana? Sekarang sudah tahu, kan, bedanya? Semoga bisa bermanfaat sebagai referensi sebelum belanja, ya. Apalagi sekarang baik gamis, kaftan, maupun abaya sudah banyak dijual di pasaran. Memang mirip-mirip, tapi pasti akan lebih manteb pilihannya jika kamu tahu perbedaan ketiga busana terusan ini.

Ayo Belanja di Titipku!

Titipku sebagai aplikasi yang membantu pemasaran digital UMKM lokal, bermitra dengan sejumlah UMKM yang bergerak di sektor fashion, lho. Ayo buka aplikasi Titipku dan buka “katalog”nya. Aneka busana muslim dapat kamu temukan. Dengan bantuan Jatiper, kamu tidak perlu repot mendatangi toko secara langsung untuk bisa mendapatkan busana pilihanmu.


sumber: beautynesia.id dan ziahijab.com

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Benarkah Kacang Bisa Menyebabkan Jerawat?

Membahagiakan Yang Masih Ada (Hidup)