Seperti Ompol dan Susu Putih

 Dulu waktu kecil, aku punya pengalaman kencanduan pada beberapa hal yang bisa berhenti total sampai sekarang. Dua sih, yang sampai sekarang ku ingat dan kupikir-pikir lucu juga.

Pertama, waktu balita rasanya hobi ngompol. Sering ngompol tiap malam bahkan sampai membuat tikar jebol. 

Suatu pagi, setelah bangun tidur. Masih di atas kasur, aku dengan pedenya bablas pipis di atas dipan. Saat itu juga waktu cairan ompoludah rembes di tikar, aku ke-gep Mbah Kakung. Sontak aku terdiam. Tidak berani bersuara, karena Mbak Kakung ekspresinya udah keras. Plus sedikit melotot.

Terlalu malu, sejak saat itu aku sudah tidak mengompol lagi.

Kedua, dari bayi sampai TK aku minum susu formula bermerk SGM menggunakan dot. Menurutku saat itu, minum susu pakai adalah kemanteban yang hakiki. Cukup boros susu juga. Sekotak susu SGM bubuk ukuran besar (lupa ukuran berapa, yang penting besar)  bisa habis dalam seminggu.

Waktu masuk SD, mulai malu minum susu pakai dot. Sampai akhirnya bertekad minum susu pakai gelas. Walaupun rasanya gak manteb. Menurutku juga, minum susu (putih) baunya amis. Tidak paham juga kenapa. 

Sejak merasakan tidak nikmatnya minum susu pakai gelas, aku mulai tidak bergairah lagi minum susu putih. Keterusan sampai sekarang. Lebih suka susu rasa cokelat atau strawberry.

Bye bye dot dan susu putih.

Nah, aku ingin seperti itu juga. Berhenti melakukan suatu candu dalam waktu yang cukup cepat dan permanen. 

Akhir-akhir ini, aku merasa terlalu sering scrolling IG denga tujuan yang tidak jelas dan tidak berfaedah. Entah apa yang aku lihat, sampai tidak sadar kalau waktu dua jam ku sia-siakan. Tiap buka hape, jemari ini seperti lebih cepat bergerak buka IG daripada otak. Sungguh, suatu keotomatisan yang menyebalkan.

Sungguh demi warisan bapakku, aku ingin berhenti dari kebiasaan tak berfaedah ini. Gusti tolong, semoga nasib scrolling IG  ini seperti nasib ompol dan susu putih.

Bismillah...



Jakarta, 6 Juli 2021

22.52 WIB

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Formasi Pie Susu Khas Bali Ternyata Blasteran Hongkong-Portugis

Meski Pahit, Mengkudu Ternyata Bisa Membantu Meningkatkan Stamina Tubuh

Kerajinan Pahat Batu Muntilan Cocok Menjadi Oleh-Oleh Anti Mainstream